Welcome to My Blog

Konfigurasi Mail Server dan Web Mail

Mail Server adalah sebuah aplikasi yang menerima e-mail dari pengguna lokal (dari domain yang sama) maupun pengirim remote dari jaringan lain (internet). Selain itu Mail Server juga mampu mem-forward e-mail tersebut ke Mail Server lainnya untuk dikirim.Intinya Mail Server adalah yang melayani kalian para user dalam proses pengiriman dan penerimaan e-mail seperti halnya kantor pos.
Untuk dapat mengirimkan e-mail, sebuah Mail Server harus memiliki sebuah MTA (Mail Transport Agent) didalamnya. Fungsi utamanya adalah untuk mengirimkan e-mail dari Mail Server lokal ke Mail Server remote.




Selain untuk mengirimkan e-mail, Mail Server juga bertugas untuk menerima e-mail menggunakan protokol POP atau IMAP. Untuk itu diperlukan juga sebuah POP dan IMAP server agar Mail Server dapat berfungsi dengan sempurna dalam menerima email masuk dari MTA Mail Server lain. Contoh POP dan IMAP server yang cukup terkenal adalah Courier dan Dovecot.


Langsung saja Konfigurasinya di bawah ini~

1.Install mail server gunakan postfix dan courier.

#apt-get install postfix courier-pop courier-imap

Apakah muncul di bawah ini ??


berikutnya pilih internet site,kemudian OK


selanjutnya OK saja langsung.


tunggu proses instalasinya.kemudian pilih YES dan enter.


sudah selesai ?lanjutkan dengan mengetik perintah :

# maildirmake /etc/skel/Maildir

kemudian anda edit main.cf

3.Kemudian tambahkan baris berikut di bagian akhir konfigurasi.

home_mailbox = Maildir /

LIHAT GAMBAR dibawah :


ctrl+X lalu Y kemudian enter

4.Masukan perintah berikut:

#dpkg-reconfigure postfix

Seperti langkah installasi tadi ini hanyalah langkan untuk re-install seperti di windows tetapi dengan konfigurasi yang diubah oleh konfigurasi kita , seperti gambar dibawah ini silahkan tekan enter untuk ok


Selanjutnya masuk Internet Site.Tekan enter


Lalu muncul kotak seperti gambar dibawah ini silahkan anda tekan tab pilih ok tekan enter.


Kotak selanjutnya kosongkan saja.
 

Kemudian selanjutnya akan muncul kotak alamat-alamat email.tak perlu tambahkan apapun,pilih OK dan tekan Enter.

Selanjutnya muncul "Force synchronous updates on mail queue “ silahkan takan tap pilih No tekan enter


Setelah itu muncul “local network” silahkan tambahkan “0.0.0.0/0” tekan tab pilih ok tekan enter seperti gambar dibawah ini.


Selanjutnya Muncul pertanyaan,pilihan NO dan YES,Pilih NO


Lalu muncul “mailbox size limit” 0 saja secara default tekan tab pilih ok tekan enter.


akan muncul lagi “local address extension character” silahkan tekan tap pilih ok tekan enter.



Konfigurasi Mail Server dan Web Mail Konfigurasi Mail Server dan Web Mail Reviewed by R_Maulana_M on 7/27/2016 04:25:00 PM Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.