Welcome to My Blog

Install dan Konfigurasi Squid(Web Proxy) di Debian



A.Pengertian

Squid adalah sebuah daemon yang digunakan sebagai proxy server dan web cache. Squid memiliki banyak jenis penggunaan, mulai dari mempercepat server web dengan melakukan caching permintaan yang berulang-ulang, caching DNS, caching situs web, dan caching pencarian komputer di dalam jaringan untuk sekelompok komputer yang menggunakan sumber daya jaringan yang sama, hingga pada membantu keamanan dengan cara melakukan penyaringan (filter) lalu lintas. Meskipun seringnya digunakan untuk protokol HTTP dan FTP, Squid juga menawarkan dukungan terbatas untuk beberapa protokol lainnya termasuk Transport Layer Security (TLS), Secure Socket Layer (SSL), Internet Gopher, dan HTTPS.Versi Squid 3.1 mencakup dukungan protokol IPv6 dan Internet Content Adaptation Protocol (ICAP). 
=Wiki

Menurut saya sendiri Squid Web Proxy adalah caching dan forwading web proxy itu sendiri.fungsinya banyak dari mempercepat web,caching web,dns.


B.Latar Belakang
seminggu ini saya membahas banyak firewall yang berfungsi untuk melindungi sebuah server atau melindunginya dari spam,virus,dan kejahatan-kejahatan internet lainnya.

C.Alat dan Bahan
1.Laptop/Komputer
2.Koneksi Jaringan
3.Server(yang sudah dikonfigurasi debian) dan bisa juga lewat VM atau biasanya disebut Virtual Machine.

D.Tujuan 
Saya Menguji coba install squid web proxy ini baru pertama kali,saya ingin mengetahui lebih detail lagi tentang fungsi-fungsi dari fungsi yang mirip dengan firewall ini. 

E.Tahap Pelaksanaan

1.Saya Mengkonfigurasi lewat SSH > buka terminal masuk sebagai root > kemudian masuk server kamu.


Kemudian Install Squid terlebih dahulu,masukan perintah berikut untuk Install :

#apt-get install squid3
 
 

Tampilan akan seperti berikut:



2.Masuk File /squid3/squid.conf :

#nano /etc/squid3/squid.conf 





kemudian setelah masuk ke file cari dan edit tulisan :

>"acl CONNECT method"

 
kemudian tambahkan beberapa tulisan dibawah "acl CONNECT method CONNECT" gambar berikut:


Maksud dan Pengertiannya:

> acl situs dstdomain : adalah lokasi dimana situs yang akan kita blokir.
> no_cache deny situs : berarti situs tersebut tidak aktif.
> http_access deny situs : kalau ini adalah situs yang kita perbolehkan/aktif.
> acl jaringan src : network ip address kita/network akses kita.
> http_access allow jaringan : situs yang memungkinkan berada didalam jalur akses internet kita
> cache_mgr : Admin dari situs web tersebut,biasanya untuk seseorang supaya bisa menghubunginya.
>visible_hostname : hostname web,nama sekolah,nama suatu website yang kita inginkan.

Setelah selesai,cari tulisan berikutnya Ctrl+W kemudian cari kata :

>"http_access deny all"


tambahkan pagar(#) pada bagian depan tulisan tersebut.Setelah selesai mengedit silahkan save dan keluar = Ctrl+X kemudian Y lalu Enter.

3.Tahap selanjutnya masuk file squid kemudian buat file situs yang akan kita blokir dengan perintah "nano situs".

masuk file squid dengan perintah : #cd /etc/squid3




masukan perintah : #nano situs



jika sudah masuk silahkan masukan nama website yang ingin kita blokir :



 kemudian save Ctrl+X lalu Y tekan Enter.

4.Setelah mensetting semua tadi masukan perintah :

#squid3 -z


5.Restart squid3 :

#/etc/init.d/squid3 restart




6.Selanjutanya masuk file rc.local,masukan perintah :

#nano /etc/rc.local

pada 2 baris dibawah tulisan #by default this script  does nothinng,tulis kalau sudah save Ctrl+X+Y lalu enter.

Cek pada browser kamu dan buka situs yang kamu blokir tadi :



Hasilnya Situs yang kamu blokir tadi tidak bisa diakses.Bila situs masih bisa diakses maka kamu gagal konfigurasi,tapi tenang masih ada satu cara lagi.

Masuk Pengaturan Web browser kamu > pilih preference > masuk advenced > klik settings.. yang berada di pengaturan connections.




Kemudian pilih manual > masukan ip server kamu dengan port 3128,kalau sudah klik save/ok.

  dan coba masukan website yang kamu blokir tadi lagi.

F.Referensi

www.server-word.info
www.wikipedia.com 

G.Hasil dan Kesimpulan

Fungsi dari squid diatas sama seperti firewall-firewall lainnya. fungsi lainnya menurut saya,tidak hanya memblokir saja,tetapi sebagi proxy http,tempat penyimpanan data,menurut pengecekan saya pada proxy squid ini,squid juga mengurangi bandwidth.

 
Install dan Konfigurasi Squid(Web Proxy) di Debian Install dan Konfigurasi Squid(Web Proxy) di Debian Reviewed by R_Maulana_M on 9/03/2016 07:30:00 PM Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.